Apple tak hentinya mengeluarkan produk penuh dengan kecanggihan fitur serta teknologi terbaru yang diriset oleh perusahaan asal negeri paman sam itu sendiri. Kali ini gebrakan ada di produk unggulan yaitu ponsel iPhone 11.
Desas – desus kabar mengenai iphone 11 akhir – akhir ini mulai gencar terdengar. Sekitar kurang lebih 4 – 5 bulan Apple akan merilis ponsel iphone 11 terbarunya, tepatnya sekitar bulan November 2020 mendatang.

Dilansir dari situs terkenal Bloomberg bahwa Apple akan meluncurkan tiga model Iphone yang akan dirilis pada bulan September mendatang.
Iphone 11 ini seri 5,8 inci akan menggantikan pendahulunya seperti Iphone XS, seri 6,5 inci pengganti Iphone XS Max dan kemudian seri 6,1 inci sebagai pengganti Iphone XR.
Iphone 11 kemungkinan memiliki kapasitas baterai yang lebih besar 20 – 25% dari pendahulunya yaitu Iphone XS. Sementara peningkatan baterai kisaran 10 – 15% untuk seri tipe sebelum yakni iPhone XS Max.

Spesifikasi iPhone 11
Tipe | Smartphone, Phablet, Notch Phone, Gaming Phone, Camera Phone, Selfie Phone, Waterproof Phone |
---|---|
Shape | Bar |
OS | iOS |
CPU | A13 |
Network | 2G , 3G , 4G (LTE) |
Fitur | Wi-Fi, Hotspot/Tethering, GPS, Bluetooth, OIS, Flash, Waterproof, Face Unlock, NFC, Wireless Charging, Triple Cameras |
Ketiga model iPhone 11 ini kabarnya akan menggunakan chip A13 besama dengan iOS 13, yang mana akan memiliki perfoma lebih cepat dan daya tahan baterai ponsel ini akan lebih baik lagi dari tipe – tipe sebelumnya.
Mengenai desain iPhone 11 dikatakan akan mirip dengan model ponsel iPhone saat ini. Kamera iPhone terbaru ini dilengkapi lensa ultra wide-angle.
Perangkat baru ini juga akan mendukung bilateral wireless charging. Sehingga iPhone seri terbaru atau iPhone 11 bisa untuk mengisi daya baterai perangkat lain. Teknologi ini cara penggunaannya hanya dengan menempatkan perangkat lain pada bagian belakang iPhone 11.
Fitur tersebut merupakan fitur yang telah diperkenalkan atau digunakan pada ponsel Samsung seri Galaxy S10.
Desain dari iPhone terbaru ini diharapkan menerapkan model layar full display seperti pada seri sebelumnya. Misalnya tidak adanya sensor TouchID, jack headphone, dan tombol home.

Body dari iPhone 11 ini kabarnya terbuat dari logam dan kaca. Ponsel ini juga memiliki poni atau notch gunanya untuk menampung kamera TrueDepth sebagai kebutuhan FaceID pada smartphone.
Kamera iPhone 11 dikabarkan menggunakan tiga kamera belakang. Terdiri atas telefoto, ultra-wide dan lensa sudut lebar.
Bocoran untuk resolusi kamera menyebut bahwa iPhone terbaru ini memiliki resolusi 12 megapiksel dan dapat membuat efek zoom hingga sebanyak lima kali. Sedangkan kamera depan diperkirakan konsisten untuk memakai resolusi 7 megapiksel.
Pengisian daya seperti yang dikutip diatas iPhone 2020 akan mempertahankan port Lightning, masih belum beralih ke USB-C. Dari pihak Apple mengklaim ponsel pintarnya akan dikemas dengan charger 5W. Pilihan ini kemungkinan dipilih untuk mengemat biaya.
iPhone 11 dilaporkan akan mempertahankan tombol volume yang terpisah, serta tombol daya memanjang dan tombol ini juga bisa untuk mengaktifkan Siri.
Sedangkan tombol mute ikonik dari iPhone akan menggantikan sakelar horizontal dengan bagian melingkar dan meluncur secara vertikal pada bawah bingkai.

Daftar Harga iPhone 11 [Pro & Max] Terbaru 2020
Varian | Kapasitas | Harga |
---|---|---|
iPhone 11 | 64 GB | Rp 11.700.000 |
iPhone 11 | 128 GB | Rp 12.400.000 |
iPhone 11 | 256 GB | Rp 14.100.000 |
iPhone 11 Pro | 64 GB | Rp 16.800.000 |
iPhone 11 Pro | 256 GB | Rp 19.200.000 |
iPhone 11 Pro | 512 GB | Rp 22.400.000 |
iPhone 11 Pro Max | 64 GB | Rp 18.300.000 |
iPhone 11 Pro Max | 256 GB | Rp 20.800.000 |
iPhone 11 Pro Max | 512 GB | Rp 23.900.000 |
Harga tersebut mengutip pernyataan dari Analyst Apple yaitu Neil Cybart, untuk ketiga produk iPhone 2020 ini di banderol dengan harga kisaran 11 sampai 17 jutaan.
Jadi daftar harga di atas bukan harga yang pasti atau bersifat analisis. Untuk di Indonesia sendiri belum dipastikan untuk harga pasarannya. Kita tunggu saja rilis resmi dari pihak Apple.