Sebagai seorang konglomerat tentu kepuasan batin akan barang barang mewah sudah biasa dan seakan akan menjadi kebutuhan yang wajib.
Salah satu barang mewah tersebut adalah sebuah batu mulia yang biasa dikenal dengan sebutan berlian.
Memang banyak yang menganggap bahwa berlian adalah suatu batu yang sangat sangat mahal untuk dimiliki oleh kita sebagai orang biasa, tetapi tidak ada salahnya kita mengetahui harga dari berlian, siapa tahu kita mampu untuk membelinya.
Kenapa berlian bisa sebegitu mahal dan apa sih sebenernya berlian itu ? untuk lebih jelasnya silahkan anda simak pembahasanya pada artikel berikut ini.
Selain itu kita akan membagikan daftar harga berlian mulai dari yang termahal sampai ke harga yang normal, tidak lupa kita juga akan membahas berbagai macam tips untuk membeli berlian bagi orang awam.
Daftar Isi
Apa sih Sebenarnya Berlian Itu ?

Berlian adalah sebuah benda atau batu atau mineral yang secara kimia merupakan bentuk lain dari kristal, atau alotrop dari karbon.
Berlian atau intan sangat terkenal dengan berbagai sifat sifat fisik yang istimewa, terutama jika dilihat dari faktor kekerasannya yang bisa mencapai skala kekerasan Mohs tingkat tertinggi yakni sampai ke tingkat 10.
Selain itu berlian memiliki keunikan lain yakni mampu mendispersikan cahaya, yang membuatnya seakan akan berkilauan.
Berbagai sifat unik itulah yang membuat berlian atau intan ini sering digunakan sebagai perhiasan dan berbagai penerapa di dunia Industri.
Penambangan berlian yang terkenal berada di Afrika Tengah dan Selatan, walaupun sebenarnya terdapat kandungan signifikan di negara lain yakni di Kanada, Rusia, Brasil, Dan Australia.
Setiap tahunnya ada sekitar 26.000 kg berlian yang ditambang dan bernilai kira kira 9 miliar dollar Amerika Serikat, sungguh fantastis bukan.
Maka dari itu Berlian terkenal dengan harganya yang selangit.
Apa Yang Menentukan Tingkat Mahal Dari Berlian?
Ada beberapa penentu yang membuat tingkat berlian menjadi mahal, nah berikut akan kami bahas mengenai faktor apa saja yang mempengaruhi harga dari berlian.
1. Berat Berlian (Carat Weight)

Harga berlian asli dipengaruhi oleh Berat Berlian atau Carat Weight dan biasanya menjadi faktor pertama dan penentu harga dari berlian itu sendiri.
Istilah karat atau carat weight atau biasa juga disebut dengan CRT adalah istilah yang lazim dipakai dalam perdagangan berlian di dunia, dan fungsinya yakni untuk mendeskripsikan berat dari berlian yang akan dijual.
Ukuran berat dari karat dinyatakan dengan satuan “points” atau dengan kata lain satu karat berlian akan setara dengan 100 “points”.
Besarnya karat bukan berarti penentu besarnya berlian, tetapi karat adalah satuan ukur sehingga dua berlian yang mempunya ukuran 1 karat bisa saja memiliki penampilan dan bentuk yang berbeda beda.
Berlian diukur dalam dimensi yakni dalam lebar, panjang dan tinggi dari berlian tersebut.
Berlian dengan potongan yang bagus akan sangat berpengaruh karena berlian tersebut bisa kelihatan lebih besar jika dibandingkan dengan berlian dengan berat karat yang lebih tinggi.
Ukuran 1 karat berlian sangat bergantung dari bagaimana berlian tersebut dipotong (CUT).
2. Clarity

Faktor penentu kedua adalah clarity atau kejernihan dari berlian itu yang di ukur mulai dari standard IF sampai I3.
Hal yang diukur antara lain adalah:
- seberapa jernih berlian tersebut
- Terdapat cacat pada permukaan berlian tersebut atau tidak.
- Ada tidaknya inklusi (flaws) pada berlian tersebut
Berikut adalah urutan standart clarity yang menjadi penentu harga dari berlian, mulai dari yang paling bekualitas tertinggi sampai yang kualitasnya rendah :
IF atau Internally Flawless (ini adalah standart paling tinggi dan paling jernih dan sama sekali tidak ditemukan inklusi)
VVS 1 atau Very Very Slghtly Inclusion 1
VVS 2 atau Very Very Slghtly Inclusion 2
VS 1 atau Very Slightly Included, Very Small Inclusions 1
VS 2 atau Very Slightly Included, Very Small Inclusions 2
S1 atau Slightly Imperfect, Small Inclusions 1
S2 atau Slightly Imperfect, Small Inclusions 2
I1 atau Inclusions Visible to the naked eye 1
I2 atau Inclusions Visible to the naked eye 2
I3 atau Inclusions Visible to the naked eye 3
Dalam penilaian clarity juga memiliki standart Internasional yang wajib kalian ketahui.
Salah satunya adalah inklusi mempengaruhi harga berlian karena inklusi sendiri dapat menyebabkan aliran cahaya dalam berlian terganggu, sehingga menyebabkan beberapa cahaya yang dipantulkan akan hilang.
Inklusi berlian tidak bisa dilihat dengan mudah dengan mata telanjang oleh karena itu dikembangkanlah suatu sistem untuk mengetahui tingka kejernihan berlian yang dikenal dengan nama Diamond Clarity Chart.
3. Pemotongan Berlian (CUT)

Dalam hal ini pemotongan berpengaruh karena pemotongan dengan cara yang tepat dapat memantulkan cahaya yang lebih banyak dan terlihat lebih baik dari berlian yang memiliki tingkat kejernihan yang tingi.
Kualitas berlian juga sangat bergantung pada potogan facet nya, dalam konteks lain, berlian yang dipotong dengan cara yang tepat akan menghasilkan pantulan cahaya yang lebih banyak.
Pantulan tersebut akan terlugat lebih indah dari pada berlian yang memiliki kejernihan tinggi namun tidak begitu diperhatikan pemotongannya.
Pemotongan yang benar juga dapat meningkatkan tingkat kualitas berlian itu hingga 3 tingkat lebih tinggi dari warna sebenarnya.
Ada beberapa bentuk gaya pemotongan antara lain adalah Princess, Round, Briliant Heart, Pear, Marquise, Dan masih banyak bentuk terkenal lainnya.
4. Warna Berlian

Warna berlian berpengaruh pada aspek nilai, kualitas berlian, dan kelangkaan berlian itu sendiri, selain itu terdapat beberpa faktor yang mempengaruhi warna dari berlian yaitu :
- Suhu tinggi pada saat berlian terbentuk.
- Proses Iridiasi pada berlian
- Dan yang terakhir adalah Fluorsensi dan warna akibat tekanan yang diterima berlian saat pembentukan.
Perbedaan Antara Berlian Berwarna Buatan Dengan Yang Alami
Hal pertama adalah pada berlian alami merupakan suatu proses unik yang telah terbentuk sejak ribuan tahun oleh proses kristalisasi.
Berlian sintetis akan jauh lebih murah jika dibandingkan dengan berlian alami. Berlian dengan warna sintetis adalah berlian yang tidak alami karena diciptakan di laboratorium.
Proses pewarnaan berlian disebut dengan proses iradiasi.
Daftar Berlian Termahal Dan Terkenal Didunia
Sebelum kita ke daftar harga berlian yang biasa, kita perlu mengetahui berlian berlian dengan harga termahal di dunia saat ini, tidak hanya harganya yang mahal jumlah dari berlian ini pun sangat terbatas.
1. The Cullinan

Harga : Rp 5,6 Triliun
Sebuah berlian dengan kualitas premier nomor 2 yang ditemukan di pertambangan besar Afrika Selatan, yakni Cullinan, berlian ini juga merupakan berlian terbesar dengan potongan paling rapi yang pernah ada.
Kondisi mentah dari berlian ini memiliki berat sekitar 3.106,7 karat atau sekitar 621,35 gram. Berlian mentahnya juga menghasilkan 9 berlian lain yang menjadi bagian dari mahkota United Kindom.
2. The Hope Diamond

Rp 4,9 Triliun
The Hope Diamond memiliki warna dasar berwarna biru yang memberikan kesan mewah dan futuristik dari sebuah berlian.
Berlian ini ditemukan di India sekitar tahun 1600 an, sedangkan nama Hope sendiri di ambil dari nama pemilik pertamanya.
Berlian ini memiliki karat seberat 45,52 karat, dan merupakan berlian yang cukup besar.
Hingga saat ini berlian Hope telah berpindah kepemilikan sebanyak 22 kali dan pada akhirnya menetap di Museum Smithsonian pada 1958.
The Hope Diamond memiliki nilai asuransi yang juga fantastis yakni bisa mencapai US $ 250 juta, atau setara dengan Rp 3,5 Triliun.
3. De Beers Centenary Diamond

Rp 1,4 Triliun
De Beers Centenary Diamond memiliki karat seberat 278,85 karat, dan merupakan berlian terbesar ketiga dari Premier Mine. Perusaah yang juga memproduksi berlian dengan nama Cullian seperti yang diatas.
Berlian ini berasal dari berlian mentah terbesar yakni sebesar 599 karat, dan memiliki rating warna yang cukup fantastis yakni kelas D.
Sedangkan nama De Beers Centenart didapatkan setelah adanya acara Centennial Celebration pada tanggal 11 Mei 1988.
4. The Steinmetz Pink

Rp 350 Miliar
Nama lain dari berlian ini sering disebut dengan Pink Star karena warnanya sendiri yang berwarna merah muda.
Berlian ini memiliki berat sebesar 59,60 karat, dan berlian ini mendapat rate sebagai Fancy Vivid Pink Diamond oleh Geological Institute of America. Dan merupakan berlian terbesar dalam rating ini.
The Stenmeitz Pink ditemukan pada 1999 dan pertama kali melakukan debut di hadapan publik pada tahun 2003. Berlian berwarna pink ini dibeli oleh Chow Tai Fook Enterprises di Hong Kong pada April 2017 seharga US$71,2 juta atau setara dengan Rp996,8 miliar.
5. The Winston Blue

Rp 333,2 Miliar
Satu lagi berlian warna biru yang berada di deretan berlian termahal. Berlian ini dibeli oleh Harry Winston seharga US$23,8 juta atau setara dengan Rp333,2 miliar dari pemilik lamanya.
Berlian dengan berat 13,22 karat ini pada awalnya hanya disebut “The Blue”, tapi kemudian diubah menjadi Winston Blue oleh Nayla Hayek, CEO dari perusahaan Harry Winston.
The Winston Blue memiliki bentuk seperti tetesan air dan merupakan berlian dengan tipe IIb.
6. The Wittelsbach Diamond

Rp327,6 Miliar
Berlian ini merupakan berlian yang cukup terkenal di dunia, dan termasuk ke dalam berlian paling diminati selama bertahun tahun.
Hanya berlian inilah satu-satunya berlian Indian yang memiliki warna biru. Karena itu, nama asli berlian ini sebenarnya adalah Der Blaue Wittelsbacher.
The Wittelsbach Diamond memiliki berat sebesar 35,56 karat dan memiliki grade VS2. Berlian ini pertama kali ditemukan sekitar tahun 1600 dan selama berabad-abad telah menjadi bagian dari mahkota Austrian dan Bavarian.
The Wittelsbach Diamond terakhir kali terlihat oleh publik pada tahun 1921 pada saat pemakaman Ludwig III of Bavaria. Kemudian dijaga hingga 1951 dan dipegang oleh pengrajin perhiasan bernama Lawrence Graff pada tahun 2008.
Pada masa itu, Graff sempat melakukan pemotongan sebanyak 4,45 karat yang menuai kritik dari berbagai macam pihak.
Namun, pemotongan itu membawa The Wittelsbach Diamond status menjadi F1. Warna biru pada berlian ini semakin jelas dan indah.
Pada Juni 2011, berlian ini dibeli oleh presiden Qatar seharga US$80 juta (Rp1,12 triliun) dan diberikan kepada Hamad bin Khalifa.
7. The Perfect Pink

Rp 324,8 Miliar
Berlian dengan warna pink adalah merupakan suatua berlian yang sangat langka, apalagi warna nya pink atau merah muda sangat sempurna, membuat berlian ini sangatlah mahal.
Tercatat hanya ada 18 berlian berwarna pink di atas 10 karat yang pernah ditemukan dalam 244 tahun. Dan tidak ada satu pun di antaranya memiliki warna seindah The Perfect Pink.
The Perfect Pink memiliki nilai sebesar 14,23 karat. Menjadikannya berada di kelas tertinggi di antara seluruh berlian berwarna pink yang ditemukan.
8. The Heart of Eternity

Rp 224 Miliar
Berlian 27,64 karat dengan pantulan warna Vivid Blue yang indah ini dibanderol dengan harga US$16 juta atau sekitar Rp224 miliar.
The Heart of Eternity adalah hasil karya Steinmetz Group dan terjual kepada De Beers Group yang dipublikasikan pada tahun 2000.
The Heart of Stone dibuat dari berlian mentah 777 karat. Berlian mentah ini adalah berlian mentah yang sama dengan berlian mentah yang digunakan untuk membuat Millenium Star 203,4 karat.
Harga Berlian Asli 2 Karat
Nah setelah anda mengetahui harga harga dari berlian termahal didunia, sekarang kami akan sajikan tebel harga dari berlian reguler asli 2 karat yang sudah memiliki sertifikat dari Labtoratorium GIA.
NB : Untuk Clarity VVS1 dengan Cut atau potongan ideal bulat sempurna.
Tipe Warna / Color | IF | VVS1 | VVS2 | VS1 | VS2 | SI1 | SI2 |
---|---|---|---|---|---|---|---|
Color D | Rp 183 juta sampai RP 1 Miliar | Rp 140 juta sampai Rp 845 juta | Rp 112 juta sampai Rp 774 juta | Rp 98 juta sampai Rp 704 juta | Rp 91 juta sampai Rp 563 juta | Rp 70 juta sampai Rp 112 Juta | Rp 63 juta sampai Rp 98 Juta |
Color E | Rp 154 Juta | Rp 126 juta sampai Rp 704 juta | Rp 105 juta sampai Rp 605 juta | Rp 91 juta sampai Rp 633 juta | Rp 84 juta sampai Rp 493 juta | Rp 70 juta sampai Rp 98 Juta | Rp 60 juta sampai Rp 84 Juta |
Color F | Rp 140 juta sampai RP 633 Juta | Rp 126 juta sampai Rp 563 juta | Rp 105 juta sampai Rp 563 juta | Rp 84 juta sampai Rp 493 juta | Rp 84 juta sampai Rp 450 juta | Rp 70 sampai Rp 91 Juta | Rp 56 juta sampai Rp 77 Juta |
Color G | Rp 112 juta sampai RP 133 juta | Rp 91 juta sampai Rp 126 juta | Rp 91 juta sampai Rp 112 juta | Rp 84 juta sampai Rp 112 juta | Rp 77 juta sampai Rp 105 juta | Rp 70 juta sampai Rp 84 Juta | Rp 56 juta sampai Rp 70 Juta |
Color H | Rp 88 juta sampai RP 102 juta | Rp 84 juta sampai Rp 112 juta | Rp 77 juta sampai Rp 98 juta | Rp 77 juta sampai Rp 98 juta | Rp 74 juta sampai Rp 91 juta | Rp 66 juta sampai Rp 84 Juta | Rp 56 juta sampai Rp 70 Juta |
Color I | Rp 80 Juta sampai Rp 88 juta | Rp 73 juta sampai Rp 88 juta | Rp 70 juta sampai Rp 84 juta | Rp 70 juta sampai 84 juta | Rp 66 juta sampai Rp 84 juta | Rp 56 juta sampai Rp 77 juta | Rp 49 juta sampai 60 juta |
Color J | Rp 70 juta | Rp 63 juta sampai Rp 77 juta | Rp 56 juta sampai Rp 70 juta | Rp 56 juta sampai Rp 74 juta | Rp 56 juta sampai Rp 74 juta | Rp 52 juta sampai Rp 66 Juta | Rp 46 juta sampai Rp 60 Juta |
Harga Berlian Asli 1 Karat
Selain ada 2 karat, berlian asli 1 karat pun tidak kalah menarik untuk bisa anda miliki, nah berikut dadftar harga terbarunya.
Tipe | Color | Tingkatan | Harga |
---|---|---|---|
Berlian Asli | E | VVS1 | Rp 130 juta sampai Rp 160 juta |
Berlian Asli | F | VVS1 | Rp 130 juta sampai Rp 145 juta |
Berlian Asli | G | VVS1 | Rp 94 juta sampai Rp 130 juta |
Berlian Asli | H | VVS1 | Rp 87 juta sampai RP 116 juta |
Berlian Asli | I | VVS1 | RP 75 juta sampai Rp 91 juta |
Berlian Asli | J | VVS1 | Rp 65 juta sampai Rp 79 juta |
Nah itulah kumpulan daftar harga berlian terbaru yang mungkin bisa menjadi referensi bagi anda yang akan memiliki berlian, harga sewaktu waktu bisa berubah tergantung dari permintaan dan kelangkaan barang.
Baca juga :Harga Mutiara
Saya kira cukup pembahasan artikel kali ini, apabila ada kesalahan dalam penulisan harga kami mohon maaf, dan sampai jumpa di artikel artikel berikutnya, sekian terimakasih..